BELANCAN - Musrenbang Desa adalah forum musyawarah tahunan untuk menyepakati Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPDes) tahun anggaran yang direncanakan. Pelaksanaan Musrenbang desa (musrenbangdes) tahun 2024 diselenggarakan di Kantor Desa Belancan dengan melibatkan berbagai elemen dan unsur masyarakat. Kamis (12-09-2024).
Acara musrenbang Desa dibuka langsung oleh Perbekel dan dihadiri oleh perwakilan dari PMD Kabupaten Bangli, TA Kabupaten Bangli, Babinsa, Babinkamtibmas, BPD, Bidan Desa, LPM, perwakilan Subak Abian, dan unsur masyarakat lainnya.
Adapun beberapa usulan yang menjadi Prioritas yaitu salah satunya Pembangunan Jalan Usaha Tani Pondokan Palak dan Pembangunan Jalan Usaha ani Pondokan Malong.